Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Doktor Nugroho Magetan menggelar Pelatihan Kader Milenial (PKM) yang dilaksanakan 2x Pertemuan ditanggal 17 & 24 Juli 2022
Kegiatan ini dilaksanakan dengan ciri khas dan culture PMII yang ada di Magetan khususnya PMII Doktor Nugroho, dalam kegiatan ini dilaksanakan di Kantor Seketariat PMII Doktor Nugroho jl.sendang kamal No.50 Kraton Maospati Magetan yang diikuti kader dan anggota aktif.
Pada gebrakan baru dalam sejarah serta menghadapi realitas era digitalisasi yang semakin kompleks PMII Doktor Nugroho menghadirkan 4 narasumber, Nur Salam S.Pd.I,M.E (jurnalistik) , Anis Nur Isna Fitri S.Pd (public speaking), Budi Maryono S.Pd (desain) , Riskiadi Purwanto (vidio conten).
Novanda selaku ketua Komisariat PMII Doktor Nugroho menjelaskan tujuan PKM selain memfasilitasi bakat kader milenial, sahabat Novanda juga berharap kader kader PMII khususnya PMII Doktor Nugroho bisa bersaing secara intelektual dan skill di media sosial sehingga mampu menjadi kader influencer yang menyebarkan kebaikan sebagaimana yg ada di nilai nilai PMII
" Pelatihan tahap awal ini akan terus ditingkatkan dan diasah sehingga kader kader PMII benar benar cakap dan matang dalam dunia medsos, baik menulis, desain, serta vidio conten dan dapat dirasakan oleh masyarakat nantinya " pungkas sahabat Novanda. (NVD)
Baca Juga:
0 Komentar